Pemerintah Kota Palangka Raya Menggelar Acara Syukuran Dua Tahun Fairid-Umi Siaga 112

Palangka Raya – Wakil Walikota Palangka Raya, Umi Mastikah, menghadiri acara syukuran HUT ke-2 layanan panggilan darurat “Fairid-Umi Siaga 112” sekaligus memperingati HUT ke-78 RI yang diselenggarakan oleh Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Palangka Raya pada Jumat (18/8/2023) di Jalan Diponegoro.

Wakil Walikota Palangka Raya menyatakan apresiasi dan terima kasih kepada Tim Pusat Panggilan (Call Center) 112 Kota Palangka Raya yang telah mewujudkan layanan tersebut dan menangani laporan dari masyarakat.

Dalam samnbutannya, Wakil Walikota berharap dengan adanya acara ini, kinerja layanan dapat meningkat dan lebih baik dibandungkan sebelumnya

Layanan Pusat Panggilan (Call Center) “Fairid-Umi Siaga 112” diresmikan pada 18 Agustus 2021, menjadikan Kota Palangka Raya menjadi Kota ke-70 dari 516 Kabupaten/Kota yang meresmikan Layanan Panggilan Darurat 112. Hingga tanggal 16 Agustus 2023, layanan ini telah menangani 2.637 lebih laporan dengan pengaduan dari masyarakat.

Layanan Panggilan Darurat 112 merupakan upaya Kementerian Kominfo bersama dengan Pemerintah Daerah untuk menyatukan berbagai nomor kedaruratan (11x) yang ada di Indonesia. Dengan adanya layanan ini, masyarakat cukup untuk menghafal satu nomor untuk segala kedaruratan. Sehingga masyarakat dapat dengan mudah mengadukan kejadian darurat yang terjadi pada dirinya maupun lingkungan sekitarnya.

Namun begitu, penyelenggaraan layanan ini bukan berarti tanpa adanya masalah. Butuh adanya kolaborasi antara berbagai pihak agar layanan ini dapat berjalan dengan baik. Dengan kolaborasi yang baik, pengaduan dari masyarakat dapat ditangani dengan cepat dan tepat.

“Kita sebagai abdi masyarakat, dituntut bekerja dengan penuh kedisiplinan, ketekunan, dan kesabaran, serta bisa bekerja dalam tim secara terpadu. Bersama Perangkat Daerah terkait harus dapat bekerja dengan penuh kebersamaan yang erat sekaligus membentuk kepekaan dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat mengingat tugas kita sebagai abdi masyarakat adalah pelayanan publik,” ucap Umi.

Diambil dari Dinas Kominfo Palangka Raya dan Borneonews

TAG :

Komentar


0 Komentar